Dan Yon Mandala Yudha Pimpin Langsung Pelepasan Personel Pindah Satuan
BantenEkspose.com - Komandan Batalyon Mandala Yudha (Yon Mandala Yudha, red), Kolonel Inf Slamet.S.Sos. M.Han, memimpin langsung tradisi pelepasan personel pindah satuan.
Diketahui, Letda Inf Rudi Hendrawan yang telah mengabdi kurang lebih setahun di Yon Mandala Yudha,akan pindah satuan ke Batalyon Infanteri Para Raider 330/Tri Dharma (Yonif Para Raider 330/TD).
Yonif Para Raider 330/TD ini, merupakan salah satu dari tiga batalyon Para Raider yang berada dibawah naungan Brigade Infanteri Para Raider 17/Kujang I, Divisi Infanteri 1/Kostrad.
"Saya selaku Komandan Batalyon, memberikan ucapan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya, kepada personil yang pindah satuan, Letda Inf Rudi Hendrawan, yang telah mengabdi kurang lebih 1 tahun dan akan pindah satuan ke Yonif Para Raider 330/TD, " ujar Kolonel Inf. Slamet
Ditambahakn, personel yang bersangkutan selama di Batalyon Mandala Yudha, bertugas dengan baik dalam membangun juga membesarkan nama baik satuan ini.
Masih menurut Kol Inf Slamet, setiap ada prajurit yang pindah satuan akan dilaksanakan acara tradisi Korp Raport atau memberikan penghargaan secara simbolis untuk personel pindah satuan.
"Hal ini bertujuan untuk memberikan penghormatan bagi prajurit yang keluar Satuan, agar selalu mencintai dan mengenang yang baik semasa dinas disatuan lama dan dapat segera menyesuaikan diri serta memberikan kontribusi yang positif di Satuan baru," imbuh Slamet. (*/red)