BREAKING NEWS

Usai Shalat Ied, Gubernur Serahkan Puluhan Hewan Qurban Dari Presiden RI

Bantenekspose.com - Gubernur Banten H. Wahidin Halim bersama Sekretaris Daerah Provinsi Banten Al Muktabar, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) PemprovBanten, serta unsur Forkopimda Banten melaksanakan shalat Idul Adha 1441 H di Mesjid Raya Albantani, KP3B Curug Kota Serang, Jumat (31/07/2020).

Bertindak sebagai khatib Ketua MUI Provinsi Banten KH AM Romly. Pantauan media, Shalat Idul Adha tersebut dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan secara ketat. Para jamaah diwajibkan memakai masker, mencuci tangan, cek suhu tubuh, serta menjaga jarak ketika shalat.

Setelah melaksanakan shalat, Gubernur Banten menyerahkan secara simbolis hewan kurban kepada pengurus DKM Mesjid Raya Albantani.

Hewan kurban yang diserahkan sebanyak 38 (tiga puluh delapan ) ekor sapi, kerbau sebanyak 1 (satu) ekor, serta kambing sebanyak 25 (dua puluh lima) ekor.

Hewan kurban tersebut berasal dari Presiden RI Joko Widodo, Gubernur Banten H. Wahidin Halim, Wakil Gubernur Banten H. Andika Hazrumy, Sekda Banten Al Mukatabar , para kepala OPD Pemprov Banten, serta OPD di lingkungan Pemprov Banten. (Sumber: peliputan pemprov)


Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image